Melayani siapa saja untuk belajar fisika kapan saja dan dimana saja


Thursday, March 4, 2021

Latihan soal-soal energi mekanik

 

Sahabat fisioner, untuk lebih memahami materi fisika serta untuk mempersiapkan diri untuk menghadapi ulangan harian (UH), ulangan akhir semester (UAS), ujian sekolah (US), seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN), berikut akan diberikan contoh soal beserta tips dan trik pembahasannya. Bagaimana sudah siap? Ayo kita mulai!

Topik: Energi Mekanik

1.   Sebuah benda bermassa 5 kg dalam keadaan diam berada pada ketinggian 40 cm dari permukaan tanah. Jika percepatan gravitasi bumi di tempat itu 10 m/s2, tentukan besarnya energi mekanik benda tersebut!

Penyelesaian:

Dik:           m = 5 kg

                  v = 0

                  h = 40 cm = 0,4 m

                  g = 10 m/s2

Dit:            Em = .........?

Jawab:

                  Em = Ep + Ek = mgh + ½ mv2

                         = (5 . 10 . 0,4) + 0 = 20 J 

 Jadi besar energi mekaniknya 20 J.

--------------------------------------------------------fisika online---------------------------------------------------

2.   Sebuah benda dilemparkan ke atas secara vertikal dengan kecepatan awal 10 m/s. Tentukan tinggi maksimum benda jika percepatan gravitasi bumi di tempat itu 10 m/s2!

Penyelesaian:

Dik:           h1 = 0

v1 = 10 m/s

                  g = 10 m/s2

                  v2 = 0 (di titik tertinggi)

Dit:            h2 = .........?

Jawab:      

                        Em1 = Em2

Ep1 + Ek1 = Ep2+ Ek2

mgh1 + ½ mv12 = mgh2 + ½ mv22

                  0 + ½ . m . 102 = m . 10 . h2 + 0

                  50 = 10 h2

                        h2 = 5 m
     Jadi tinggi maksimum benda adalah 5 m.

No comments:

Post a Comment